Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Android - PowerPoint PPT Presentation

About This Presentation
Title:

Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Android

Description:

etika membeli sebuah smartphone android, umumnya ponsel tersebut memiliki beberapa aplikasi paten dari brand tersebut. Sayangnya, aplikasi bawaan pada smartphone atau yang dikenal dengan sebutan bloatware tersebut seringkali menghabiskan memori internal dan membuat loading jadi lambat. – PowerPoint PPT presentation

Number of Views:100

less

Transcript and Presenter's Notes

Title: Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Android


1
Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Android Root dan
Tanpa Root
2
  • Ketika membeli sebuah smartphone android, umumnya
    ponsel tersebut memiliki beberapa aplikasi paten
    dari brand tersebut. Sayangnya, aplikasi bawaan
    pada smartphone atau yang dikenal dengan sebutan
    bloatware tersebut seringkali menghabiskan memori
    internal dan membuat loading jadi lambat.
    Sehingga banyak yang kemudian mencari cara
    menghapus aplikasi bawaan android.

3
  • Sebenarnya, ada cara mudah untuk menghapusnya
    yaitu dengan meminta bantuan pada teknisi di
    bidangnya. Dengan kata lain, membawanya ke tempat
    service handphone. Tapi, kalau bisa dilakukan
    sendiri, kenapa harus membuang uang untuk
    membayar? Karena seperti yang diketahui, bahwa
    biaya penghapusan aplikasi terkadang cukup
    menguras dompet.

4
  • Untuk menghapus bloatware atau aplikasi bawaan
    android, bisa dilakukan dengan dua cara yaitu
    dengan root atau tanpa root. Keduanya memiliki
    sisi positif dan negatif-nya masing-masing. Jadi
    sebaiknya sesuaikan dengan kebutuhan Anda selaku
    pengguna. Untuk informasi lengkapnya, di bawah
    ini akan dijelaskan mengenai cara dan langkah
    yang harus dilakukan.
  •  

5
  • Cara menghapus aplikasi bawaan android root
    dengan aplikasi bernama root explorer adalah yang
    paling terkenal dan banyak direkomendasikan.
    Berikut di bawah ini adalah langkah-langkah untuk
    melakukannya
  • Download root explorer dan install
  • Buka aplikasi dan masukkan keyword mount as R/W
    di bagian sisi kanan atas
  • Check ulang dan pastikan berada dalam posisi R/W
    atau read and write
  • Buka folder sistem gt app
  • Pilih aplikasi yang ingin dihapus
  • Klik hapus

6
  • Cara menghapus aplikasi bawaan android tanpa root
    bisa menjadi alternatif bagi orang-orang yang
    merasa terganggu dengan bloatware di ponsel-nya
    tapi tidak memiliki skill untuk melakukan root.
    Selain itu, langkah ini juga terbilang lebih
    sederhana karena user tidak perlu diribetkan
    dengan mengaktifkan berbagai sistem untuk
    menghapusnya.
  • Berikut di bawah ini adalah langkah yang bisa
    dijadikan sebagai bahan referensi
  • Download aplikasi install CCleaner di Google Play
    Store
  • Install pada smartphone
  • Buka aplikasi dan klik tiga garis di sisi kiri
    bagian atas
  • Pilih App Manager
  • Pilih tab System
  • Tekan icon tong sampah
  • Apabila muncul peringatan, pilih Continue
  • Pilih dan centang aplikasi yang ingin dihapus
  • Uninstall
  • Klik OK

7
  • Cara yang diperlukan guna menghapus aplikasi
    bawaan dari smartphone android memang
    berbeda-beda tergantung dari merk dan tipenya
    masing-masing. Oleh karena itu, penting bagi Anda
    untuk mencari tahu terlebih dahulu mana yang
    sesuai dengan ponsel tersebut. Anda tidak bisa
    asal-asalan dalam hal ini karena bisa jadi akan
    merugikan diri sendiri.
  • Di bawah ini akan dibahas secara mendetail
    mengenai tips untuk menghapus bloatware bawaan
    android pada berbagai merk dan tipe. Yang mungkin
    bisa menjadi bahan referensi bagi pembaca
    sekalian.
  • Sebagai salah satu brand smartphone yang banyak
    diminati, cara menghapus aplikasi bawaan androud
    Samsung memang menjadi salah satu yang paling
    diburu. Apabila Anda adalah salah satunya, maka
    berikut ini adalah langkah yang bisa dijadikan
    sebagai panduan
  •  
  • Install aplikasi Package Disabler Pro (Aplikasi
    berbayar di Google Play Store)
  • Aktifkan akses administrator
  • Tunggu proses pemindaian selesai
  • Plilih aplikasi yang ingin dihapus
  • Klik OK
  • Di atas adalah cara menghapus aplikasi pada
    Samsung secara umum, sedangkan untuk ponsel pntar
    Samsung jenis Galaxy Young maka berbeda lagi.
    Berikut di bawah

8
  • ini adalah trik dan cara menghapus aplikasi
    bawaan android Samsung Galaxy Y yang bisa
    dijadikan sebagai bahan pertimbangan bagi Anda
  • Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Android
  • Untuk tipe Galaxy Young, maka bisa menggunakan
    Titanium Backup
  • Download dan install aplikasi
  • Buka akses root
  • Masuk menu backup and restore
  • Pilih aplikasi yang mau dihapus
  • Delete
  • Brand smartphone murah tapi berkualitas asal
    negeri Tirai Bambu, Cina ini memang merajai
    pasaran produk android low budget di Indonesia.
    Tapi sayangnya, Xiaomi memiliki seabrek perangkat
    lunak bawaan yang bisa dikatakan sangat
    mengganggu. Sehingga wajar saja, apabila banyak
    pengguna yang kemudian mencari cara menghapus
    aplikasi bawaan android Xiaomi.

9
  • Berikut di bawah ini adalah langkah-langkahnya
  • Pastikan smartphone sudah di root, baik
    menggunakan Magisk ataupun SuperSU
  • Download System App Remover di Google Play Store
  • Install aplikasi
  • Masuk ke sistem aplikasi
  • Pilih aplikasi bawaan yang ingin dihapus permanen
  • Uninstall
  • Anda yang sedang mencari bagaimana cara menghapus
    aplikasi bawaan android Advan, maka bisa langsung
    menerapkan langkah yang ada di bawah ini
  •  
  • Download titanium backup (khusus untuk android
    yang sudah di root)
  • Install
  • Pilih aplikasi bawaan yang akan dihapus
  • Pilih opsi uninstall atau hapus

10
  • Tips Menghapus Aplikasi Bawaan Asus
  • Asus merupakan salah satu brand smartphone yang
    laris manis di pasaran ponsel pintar Indonesia.
    Sebenarnya hal ini sangat wajar, mengingat Asus
    memang membanderol harga cukup murah apabila
    dibandingkan dengan ponsel lain yang menawarkan
    kualitas sejenis. Sehingga jumlah pengggemarnya
    juga sangat banyak.
  • Namun, brand satu ini juga memiliki masalah
    berupa beragam aplikasi perangkat lunak yang
    sudah melekat saat dibeli. Bukan hanya membuat
    user merasa terganggu, aplikasi tersebut juga
    memakan kapasitas memori cukup banyak. Sehingga
    membuat kinerja ponsel menjadi sangat lambat.
    Untuk menanggulangi hal tersebut, maka perlu
    dilakukan penghapusn aplikasi bawaan.

11
  • Berikut ini adalah cara menghapus aplikasi bawaan
    android Asus yang bisa diaplikasikan
  •  
  • Download App CCleaner di Google Play Store
  • Install
  • Klik Icon Menu
  • Pilih App Manage
  • Pilih Aplikasi yang akan dihapus
  • Klik Icon Trash
  • Finish
  • Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Android Secara
    Permanen

12
  • Meskipun dalam perangkat android beberapa
    aplikasi bawaan memiliki manfaat, namun tidak
    sedikit yang terbilang sangat mengganggu user.
    Berbeda dengan kasus pada aplikasi biasa yang
    dapat di install dan uninstal sesuka hati,
    apliasi bawaan smartphone biasanya terkunci dalam
    sistem sehingga tidak dapat dihapus.
  • Hal ini sudah tentu membuat banyak user merasa
    dirugikan, karena selain membuang space memori
    internal, aplikasi tersebut juga akan
    menghabiskan baterai dan kuota internet karena
    aktif secara otomatis. Oleh karenanya, mengetahui
    cara menghapus aplikasi bawaan android secara
    permanen menjadi salah satu tips yang sangat
    diburu saat ini.

13
  • Ps Sebelum menjelaskan langkah-langkah yang
    harus dilakukan, maka perlu diketahui oleh
    segenap pengguna smartphone bahwasanya syarat
    utama untuk menghapus aplikasi tersebut adalah
    smartphone sudah di root. Dengan kata lain,
    garansi resmi yang dimiliki akan menjadi hangus.
  • Langkah menghapus aplikasi android secara
    permanen dengan mudah
  • Unduh aplikasi root di Google Play Store, seperti
    Link2SD
  • Install
  • Masuk ke sistem dan pilih aplikasi yang ingin
    dihapus
  • Klik Action
  • Pilih opsi bertuliskan uninstall
  • Klik OK
  • Selesai
  • Mungkin anda bisa mencoba salah satu tutorial di
    atas dengan root atau tanpa root.Itulah beberapa
    cara menghapus aplikasi bawaan android yang bisa
    anda coba di rumah tanpa bantuan teknisi.
  • Sumber https//androidjet.com/cara-menghapus-apl
    ikasi-bawaan-android-100-berhasil/
Write a Comment
User Comments (0)
About PowerShow.com