Jenis Bahan Lantai Bangunan - PowerPoint PPT Presentation

About This Presentation
Title:

Jenis Bahan Lantai Bangunan

Description:

Lantai adalah penutup permukaan tanah bangunan, baik bangunan publik, komersial atau hunian. Fungsi lantai adalah menjadi tempat pijakan kaki, melapisi permukaan tanah dan menambah estetika bangunan. Jenis-jenis bahan lantai yang umumnya dipakai meliputi: - Lantai Keramik, biasa disebut ubin keramik, terbuat dari tanah liat melalui proses pembakaran sehingga mengkilat. Ubin keramik memiliki beragam motif dan ukuran. - Lantai tekstil, terbuat dari material tekstil yang memberikan suasana hangat dan lembut pada ruangan. - Lantai kayu, bahan lantai dari material kayu, bisa digunakan untuk struktural dan estetika. - Lantai parket, bahan lantai dari kayu yang menggunakan potongan-potongan kayu yang disusun untuk menutup lantai. - Lantai marmer, dari batu alam melalui proses metamorfosa. Lantai marmer memberikan kesan mahal dan mewah pada ruangan. – PowerPoint PPT presentation

Number of Views:738

less

Transcript and Presenter's Notes

Title: Jenis Bahan Lantai Bangunan


1
JENIS BAHAN LANTAI BANGUNAN
2
LANTAI
  • Lantai adalah penutup permukaan tanah suatu
    bangunan dan area permukaan tanah sekitar
    bangunan, yang berfungsi sebagai tempat pijakan
    kaki, melapisi tanah, meningkatkan esterika
    bangunan, menjadi permukaan untuk berjalan dan
    memberikanan kenyamanan pijakan kaki.

3
LANTAI interior
  • Untuk interior bangunan, sebaiknya menggunakan
    bahan lantai yang mempunyai warna, pola dan
    bertekstur halus, yang disesuaikan dengan desain
    interior yang telah direncanakan.

4
LANTAI eksterior
  • Untuk eksterior bangunan, bahan lantai yang
    umumnya dipakai adalah bahan lantai yang memiliki
    tekstur kasar, warna dan dimensi yang cocok untuk
    eksterior bangunan.

5
LANTAI KERAMIK
6
LANTAI KERAMIK
  • Bahan lantai keramik atau disebut ubin keramik
    terbuat dari tanah liat dan bahan anorganik
    lainnya, dipakai sebagai penutup untuk lantai
    juga dinding. Bentuk ubin keramik adalah kotak
    dan persegi panjang. Ukuran standar ubin keramik
    10x20 20x20, 30x30, 40x40 dan sebagainya.

7
LANTAI TEKSTIL
8
LANTAI tekstil
  • Dinamakan lantai tekstil karena jenis bahan
    lantainya terbuat dari bahan tekstil. Lantai
    tekstil memberikan kesan hangat dan lembut pada
    interior ruangan. Selain bisa meredam suara,
    bahan lantai tekstil juga bisa menjadi akustik
    yang baik serta mempercantik interior ruangan.

9
LANTAI kayu
10
LANTAI kayu
  • Lantai kayu adalah bahan penutup lantai dari
    material kayu. Bahan lantai kayu dipakai untuk
    tujuan struktural maupun estetika. Kesan yang
    dihadirkan dengan penggunaan lantai kayu adalah
    suasana hangat, alami dan ramah lingkungan.

11
lantai parket
12
LANTAI PARKET
  • Parket adalah bahan lantai yang terbuat dari kayu
    solid, dimana potongan-potongan kayu disusun
    sedemikian rupa sehingga menjadi penutup lantai.
    Warna dan tekstur kayu berasal dari natural kayu,
    seperti kemerahan, coklat muda, kekuningan dan
    coklat tua.

13
lantai bambu
14
LANTAI bambu
  • Lantai bambu berasal dari material bambu. Lantai
    dari bambu memiliki karakteristik dan tekstur
    yang mirip dengan kayu, namun bahan lantai bambu
    memiliki pori-pori yang lebih rapat dan struktur
    lebih padat dibanding kayu sehingga tidak mudah
    dimakan rayap.

15
lantai laminasi
16
LANTAI laminasi
  • Lantai laminasi atau disebut juga lamina adalah
    bahan lantai yang terbuat dari serbuk kayu yang
    diproses menggunakan mesin hot press dengan
    campuran kimia dan perekat. Seperti lantai kayu,
    lantai laminasi juga memberikan kesan alami dan
    hangat, namun dengan harganya relatif lebih murah
    dibandingkan lantai kayu solid, mudah dipasang
    dan tahan lama.

17
lantai TERASO
18
LANTAI teraso
  • Lantai teraso terbuat dari campuran semen dan
    pasir, dimana lapisan atasnya diberi
    pecahan-pecahan marmer atau kulit kerang sesuai
    dengan warna, tekstur dan corak yang ingin
    ditampilkan. Lantai teraso memberikan kesan unik,
    elegan dan menarik.

19
lantai granit
20
LANTAI GRanit
  • Lantai granit berasal dari bahasa Latin, granum
    yang mengacu pada struktur kasar seperti pada
    batu holocrystalline. Lantai granit relatif mahal
    namun memberikan kesan elegan dan mewah. Granit
    memerlukan perawatan khusus dan pemolesan berkala
    supaya tetap berkilau.

21
lantai marmer
22
LANTAI marmer
  • Marmer berasal dari proses metamorfosa batu
    gamping yang terbentuk dalam waktu ratusan tahun.
    Lantai marmer memberikan kesan mahal, mewah,
    elegan dan meningkatkan nilai estetika suatu
    bangunan.

23
lantai VINYL
24
LANTAI VINYL
  • Lantai vinyl berasal dari material polyvinyl
    chloride, yang dibentuk menjadi lembaran padat
    melalui proses tekanan dan panas. Lantai vinyl
    memiliki daya tahan, harganya relatif murah
    sehingga bisa digunakan untuk tempat sering
    dilalui. Namun perlu diperhatikan bahwa bahan
    vinyl kurang ramah lingkungan karena melepaskan
    volatile organic compounds (voc).

25
  • TERIMA KASIH
  • Silakan mengunjungi situs di bawah ini untuk
    informasi produk bangunan lainnya
  • www.fobuma.com
Write a Comment
User Comments (0)
About PowerShow.com